MAHA KARYA HARDIKNAS 2009

MAHA KARYA HARDIKNAS 2009
pembagian hadiah LCT se Kota Metro

Jumat, 04 Februari 2011

SATUAN PEMBELAJARAN TERPADU (SPT) Model Integrated (Tematik)

Mata pelajaran : 1. Bahasa Indonesia
2. Matematika
3. Ilmu Pengetahuan Alam
Sekolah Dasar : SDN
Kelas / Semester : 1 / I
Alokasai Waktu : 4 jam pelajaran @35 Menit (2 x Pertemuan).

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR
Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar :
2.3. Mendeskripsikan benda-benda di sekitar dan fungsi dengan kalimat sederhana
Indikator :
2.3.3. Mampu mendeskripsi ciri-ciri benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.
2.3.4. Mampu mendeskripsikan fungsi dari benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.
Tujuan Pembelajaran :
• Siswa dapat mendeskripsikan ciri-ciri benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.
• Siswa dapat mendeskripsikan fungsi dari benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.

Matematika
Kompetensi dasar :
Membilang banyak benda.
Indikator :
1.1.1. Mengidentifikasi benda.
1.1.2. Mengelompokkan benda.
1.1.3. Membandingkan banyak benda.
Tujuan Pembelajaran :
1. Siswa dapat menyebutkan banyak benda di sekitarnya.
2. Siswa dapat menuliskan bilangan 1 sampai dengan 5.
3. Siswa dapat mengelompokkan benda yang ada di sekitarnya.
4. Siswa dapat membandingkan dua kumpulan benda dengan istilah lebih banyak, lebih sedikit, atau sama dengan.

Ilmu Pengetahuan Alam
Kompetensi Dasar :
3.1. Mengidentifikasi benda yang ada di lingkungan sekitar berdasarkan cirinya melalui pengamatan.
Indikator :
Menceritakan bentuk, ukuran, warna, bau, kasar/halus, dan rasa benda/objek.
Tujuan Pembelajaran :
1. Siswa dapat menunjukkan bentuk dan ukuran benda.
2. Siswa dapat menyebutkan berbagai macam warna.
3. Siswa dapat menentukan halus dan kasarnya benda.

B. MATERI PEMBELAJARAN
1.1 Ciri benda
2.1 Identifikasi benda.
2.2 Menulis lambang bilangan 1 sampai dengan 5.
2.3. Mengelompokkan benda.
2.4. Membandingkan banyak benda.
3.1. Bentuk-bentuk benda
3.2. Macam-macam warna
3.3. Ukuran benda
3.4. Menentukan permukaan benda

C. METODE PEMBELAJARAN
• Ceramah
• Demonstrasi
• Tanya Jawab
• Penugasan

D. MEDIA DAN SUMBER
• Buku Bahasa Indonesia kelas 1 SD , Endang Dwi Lestari dkk.
• Buku Matematika kelas 1 SD.
• Buku Ilmu Pengetahuan Alam kelas 1 SD, Sri Lestari, dkk.
• LKS.

E. LANGKAH PEMBELAJARAN
Pertemuan Pertama (2x 35 menit)
Kegiatan awal (10 menit)
1. Pengkondisian kelas.
2. Apersepsi : Mengamati benda-benda yang ada di sekitar.
3. Motivasi : Apabila materi ini dapat dikuasai dengan baik, maka akan dapat membantu siswa dalam memecahkan masalah sehari-hari.
Kegiatan inti (50 menit)
1. Siswa mengidentifikasi benda – benda yang ada dilingkungan sekolah.
2. Siswa mendeskripsikan ciri – ciri benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.
3. Siswa menunjukkan bentuk serta ukuran benda yang ada disekitar.
4. Siswa mengelompokkan benda menurut jenisnya.
5. Siswa membilang banyak benda yang sejenis.
6. Siswa mengerjakan soal latihan yang diberikan oleh guru.
Kegiatan akhir (10 menit)
1. Dengan bimbingan guru, siswa diminta membuat rangkuman.
2. Siswa dan guru melakukan refleksi.
3. Guru memberi tugas rumah.

Pertemuan Kedua
Kegiatan awal (10 menit)
Apersepsi : Membahas tugas rumah.
Mengingat kembali tentang pelajaran yang telah lalu.
Kegiatan inti (50 menit)
1. siswa dibimbing untuk menyebutkan warna yang ditunjuk oleh guru.
2. siswa dengan bimbingan guru membedakan kasar dan halusnya permukaan benda.
3. siswa mendeskripsikan fungsi dari benda disekitar menggunakan kalimat sederhana.
4. siswa menulis lambang bilangan yang sesuai dengan jumlah benda yang ada.
5. siswa membandingkan banyak benda kemudian menuliskannya dalam buku catatan.
6. Siswa mengerjakan soal latihan yang diberikan oleh guru.
Kegiatan akhir (10 menit)
1. Dengan bimbingan guru, siswa diminta membuat rangkuman.
2. Siswa dan guru melakukan refleksi.
3. Tanya-jawab dan pemberian penguatan.

F. PENILAIAN PEMBELAJARAN

1. Instrumen identifikasi
Tentukan bentuk benda dengan mewarnai benda tersebut.
No Aspek Skor maksimal Perolehan skor siswa
1 Ketepatan menentukan bentuk benda 3
2 Kebenaran memasangkan warna 3
Jumlah skor 6

NA (Nilai Akhir)= Jumlah skor perolehan peserta didik : Jumlah skor maksimum × 100


2. Instrumen identifikasi
Pilih dan beri tanda benda-benda yang berbau dan fungsinya.
No Aspek Skor maksimal Perolehan skor siswa
1 Ketepatan menentukan bentuk benda 3
2 Ketepatan menentukan bau benda 3
3 Ketepatan menentukan fungsi benda disekitar 3
Jumlah skor 9
NA (Nilai Akhir)= Jumlah skor perolehan peserta didik : Jumlah skor maksimum × 100


3. Instrumen identifikasi
Tentukan permukaan benda serta membilang benda di sekitarmu.
No Aspek Skor maksimal Perolehan skor siswa
1 Ketepatan menentukan bentuk benda 3
2 Ketepatan menentukan halus dan kasar benda 3
3 Membilang banyak benda sesuai jenisnya 4
Jumlah skor 10
NA (Nilai Akhir)= Jumlah skor perolehan peserta didik : Jumlah skor maksimum × 100


4. Menulis banyak benda
No Aspek Skor maksimal Perolehan skor siswa
1 Bentuk huruf benar 3
2 Kerapihan dan kebersihan 3
Jumlah skor 6
NA (Nilai Akhir)= Jumlah skor perolehan peserta didik : Jumlah skor maksimum × 100






Mengetahui,
Dosen mata kuliah



Dra. Sulistiasih, M.Pd.
130902735
Metro, 27 Nov 2009
Praktikan



Dona Irawan
0613053020

Tidak ada komentar:

Posting Komentar